Timnas sudah bertolak ke Timur Tengah sejak 23 Agustus lalu, karena harus melakuan ujicoba terakhir di Jordania (27/8/2011), sebelum akhirnya menantang Iran di Teheran pada 2 September dalam putaran tiga kualifikasi pra-Piala Dunia zona Asia.
Karena mepetnya jadwal, Bambang Pamungkas dkk pun harus berlebaran jauh dari keluarga. Selain itu, mereka pun bisa menikmati Idul Fitri lebih dulu dari di tanah air.Muhammad Ridwan, Benny Wahyudi, Muhammad Roby, Markus Horison bersama Supardi dan Zulkifly Syukur terlihat berpose dengan atribut berlebaran masing-masing.
M. Ridwan dan Supardi menggunakan busana muslim lengkap dengan peci, beda dengan M. Roby yang membiarkan rambut mohawk-nya tetap berdiri, sedangkan sang mualaf, Markus Haris Maulana hanya mengenakan sebuah peci putih menutupi kepala plontosnya. Selamat berlebaran Timnas! Semoga berkah Ramadhan hadir di Teheran.
Edited from sources : http://olahraga.inilah.com/
0 komentar:
Posting Komentar